Wow, Hanya Dengan Rp 3 Juta Bisa Menginap di Hotel Berlapis Emas

Kliknusae.com – Menginap di hotel bintang 5 sudah biasa. Tapi bagaimana kalau check in di hotel berlapis emas. Seperti apa ya rasanya.

Nah, di Kota Hanoi, Vietnam ada hotel yang menyediakan fasilitas serba emas. Mulai dari cangkir kopi,kamar mandi,lobi, kolam renang tanpa batas, dan kamar-kamar- berikut peralatan makan, kepala pancuran, dan kursi toilet serba emas. Wuiidih.

Namanya, Dolce Hanoi Golden Lake, hotel berlapis emas yang pertama di dunia kini telah dibuka, dan pemiliknya – yang merupakan warga negara Vietnam, bersikeras bahwa mereka tetap “memiliki sentuhan Midas” untuk mengoperasikan bisnisnya di tengah pembatasan perjalanan akibat pandemi virus corona.

Hotel setinggi 25 lantai di jantung kota Hanoi ini menghabiskan biaya US$200 juta (sekitar Rp2,9 triliun) untuk pembangunannya.

Meski dirasa mahal bagi penduduk Vietnam, tarif menginapnya yang seharga US$250 (sekitar Rp3,6 juta) per malam dirasa terjangkau bagi turis berduit.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya