Ambon Ditetapkan Sebagai Kota Musik Dunia oleh UNESCO

Kliknusae.com – The United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) menetapkan Kota Ambon sebagai sebagai “Kota Kreatif” kategori “Musik”. Penetapan Kota Ambon tersebut bertepatan dengan Hari Kota Sedunia pada 31 Oktober 2019 lalu.

Kota Ambon, Maluku ditetapkan sebagai Kota Musik Dunia bersanding bersama 65 kota lainnya yang ditunjuk UNESCO. Ke depannya akan bergabung dalam Jaringan Organisasi Kota Kreatif yang kini berjumlah 246 anggota.

Menurut Direktur Jenderal UNESCO, Audrey Azoulay, selain Ambon, ada 65 kota lain dari seluruh dunia yang juga ditetapkan sebagai Kota Kreatif UNESCO dengan berbagai kategori, diantaranya gastronomi, literatur, desain, seni media, film, kerajinan tangan, hingga seni rakyat.

Penghargaan Ambon sebagai Kota Kreatif dengan kategori musik, diraih bukan tanpa alasan. UNESCO menilai kota-kota yang terpilih telah memberikan kontribusi nyata untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan melalui pemikiran kreatif dan inovatif.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya