Mendorong Pertumbuhan Wisman Lewat Wisata Bahari

Kliknusae.com – Wisata bahari tanah air saat ini sedang digenjot Kementerian Pariwisata. Berbagai upaya dilakukan guna  memacu pertumbuhan industri kapal pesiar di Indonesia. Alasannya, sektor ini diyakini akan terus tumbuh dan dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ( wisman).

Salah buktinya, menurut Kementerian Pariwisata ( Kemenpar), selama tiga tahun terakhir kunjungan wisman lewat kapal pesiar terus bertumbuh

Bahkan, target kedatangan wisman melalui jalur kapal pesiar tahun 2019 mencapai 430.000 orang.

“Jumlah itu merupakan peningkatan rata-rata 20 persen per tahunnya. Sedangkan jumlah singgah kapal pesiar di pelabuhan- pelabuhan Indonesia (calls) pada 2019 ditargetkan mencapai 667 calls, atau kenaikan rata-rata 17,7 persen pertahun,” jelas Ketua Tim Percepatan Wisata Bahari Kemenpar Indroyono Soesilo dalam keterangan persnya, Minggu (1/9/2019).

Dia menambahkan, potensi pasar wisman dari kapal pesiar di wilayah Asia Timur mencapai 2 juta orang per tahun. Sementara itu, dari Australia dan Selandia Baru mencapai 1,3 juta orang per tahun.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya