Rakernas Pertama IHGMA ” Istimewa”

 

Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku buwono x, beserta jajaran DPP IHGMA, setelah memberikan sambutan pembukaan Rakernas IHGMA, foto, Indra/ Jelajahnusa

Jelajah Nusa – Grand Hotel Mercure menjadi saksi event yang istimewa, yakni Rakernas pertama IHGMA yang mengusung tema, Budaya untuk Pariwisata, Pariwisata untuk Budaya. Rakernas IHGMA Istimewa karena dilaksanakan di kota Yogyakarta daerah Istimewa, dan para angotanya juga para General Manager seluruh Indonesia yang Istimewa, khususnya yang hadir, kata Ketua Umum IHGMA, Wishnu HS Albataafi, mengawali sambutannya.

Acara ini, dihadir oleh Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku bowono X, Kepala Dinas Pariwisata DIY, Aris, kepala Dinas Pariwisata kota Sleman, para Undangan khusus, dan sponsor. Dalam kesempatan itu Gubernur DIY berkenan untuk membuka acara Rakernas pertama IHGMA.

Diharapkan dalam moment Rakernas ini bisa saling mengenal satu sama lain, tidak hanya kenal di media daring tapi dapat mengenal lebih dekat, bahkan tempat sharing pengetahuan untuk melanjutkan pendidikan khusus, jadi dengan bergabungnya menjadi anggota IHGMA banyak sekali nilai tambah yang didapat.

Paduan Suara Mars IHGMA

Tidak hanya itu, kegiatan IHGMA ada karya nyata dengan kegiatan peduli lingkungan mengadakan kegiatan mengelola/ membina/ membantu satu desa wisata, dengan satu General Manager. Ini salah satu kegiatan/ peduli lingkungan yang dilakukan oleh DPD IHGMA Yogyakarta, yang di gawangi oleh  Herryadi Baiin, sebagai ketua Rakernas IHGMA, sekaligus sebagai General Manager The RichYogya Hotel.

Sementara Gubernur DIY dalam sambutannya mengatakan selamat melaksanakan Rakernas dan sukses , serta memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang hadir, khususnya para General Manager Hotel. Terlebih beliau menyinggung bahwa dunia pariwisata adalah layaknya dunia digital, tidak bisa dipisahkan dengan digital, yang dikenal dengan jaman Melenial.

Selamat Melaksanakan Rakernas pertama IHGMA, Jaya-Jayalah IHGMA

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya