Menpar Ingatkan Pemda Agar Bersinergi

Menteri Pariwisata Arief Yahya saat memberikan sambutan dalam pembukaan Seminar Indonesia Marketing Association di Bali. Foto : IG-kemenpar

JELAJAH NUSA – Menteri Pariwisata Arief Yahya mengingatkan agar pemerintah daerah membangun sinergitas yang baik dengan seluruh komponen pelaku usaha pariwisata, masyarakat dan stakeholder lainnya. Langka ini penting diambil untuk berkompetinsi menggaet wisatawan asing masuk ke Indonesia.

“Mumpung pemerintah pusat sedang mau dan giat di daerah, maka koordinasi, kerjasama dan kesepahaman harus saling dibangun, dijaga dan ditingkatkan,” demikian disampaikan Arief saat  membuka Seminar Indonesia Marketing Association dengan judul “Bali, World’s Best : The New Reality” di Sanur, Rabu (9/8/2017).

Tampil sebagai moderator dalam acara tersebut Hermawan Kartajaya,  pembicara dari Direktorat Pemasaran AP dan Ketua BPPD Bali,Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati. Hadir pula  Gubernur Bali Made Mangku Pastika yang juga sebelumnya di tempat yang sama melantik Ketua Dewan Penentu Kebijakan BPPD Bali.

Pada kesempatan ini Menpar menyampaikan dihadapan para akademisi, praktisi, bisnis, community dan media, apa itu business dan marketing strategy dan bagaimana strategi-nya untuk pengembangan pariwisata Bali dan Indonesia untuk kedepannya.

Menteri memberi contoh bagaimana Jepang dan Vietnam dapat menumbuhkan sektor pariwisatanya dengan cepat karena mampu memberikan  mencipatkan deregulasi masif, sebagai  key success factor.

“Permudah wisatawan untuk masuk, permudah  investor untuk masuk, ease of doing business, ” begitu pesan penting Arief.

Selain itu ia juga mengingatkan terkait momentum penyelenggaraan Annual Meeting IMF-WB tahun 2018. Momentum berharga tersebut harus dimanfaatkan sebaik mungkin karena belum tentu akan berulang kembali dalam waktu yang singkat.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya