Wisatawan Malaysia Masih Mendominasi Kunjungan Wisman Ke Indonesia

Pintu Masuk Wisman

Bali, tepatnya lewat Bandara Ngurah Rai masih menjadi pintu masuk utama wisman ke Indonesia. Total ada 4.651.334 wisman masuk dari Ngurah Rai.

Disusul dari Bandara Soekarno Hatta dengan total 1.870.771 wisman, Juanda 185.372 wisman, Kualanamu 181.510 wisman, dan Husein Sastra Negaraa 115.140 wisman.

Total ada 7.396.533 wisman yang masuk dari pintu udara Indonesia dari Januari-September 2019. Sedangkan dari pintu laut total ada 3.136.044 wisman, dan pintu darat 1.737.520.

Dari pintu laut, wisman terbanyak masuk dari Batam sebanyak 1.431.166 wisman, Tanjung Uban sebanyak 475.487 wisman, dan Tanjung Pinang sebanyak 129.411 wisman.

Sedangkan dari pintu darat, wisman terbanyak masuk dari Atambua sebanyak 72.526, Papua sebanyak 41.425 wisman, dan Entikong 16.392 wisman.

Kementerian Pariwisata pada 2019 ditargetkan mendatangkan 20 juta wisman. Masih ada tiga bulan untuk memenuhi 7,7 juta kedatangan wisman.

(adh/kom)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya