Wagub Uu Dorong Sukabumi jadi Destinasi Wisata Ikan Hias

“Dan ini yang harus kita perjuangkan, bahwa aslinya ikan koi ini dari Sukabumi bukan dari kabupaten lain atau provinsi lain. Ini untuk mengembalikan citra ikan koi yang berasal dari Sukabumi ini,” tuturnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Sukabumi Kardina Karsoedi mengungkapkan, potensi ikan hias di Sukabumi cukup besar. Namun, menurut dia, pihaknya mempunyai kendala soal lahan untuk budi dayanya.

“(Potensi) cukup besar, karena memang kita tidak punya lahan untuk budi daya konsumsi. Jadi, lebih banyaknya masyarakat yang dulunya pelaku perikanan akhirnya ke ikan hias. Soalnya bisa memanfaatkan di rumah tidak menggunakan lahan-lahan yang besar. Produknya juga banyak, cuman kita tidak bisa langsung menjual, biasanya ditampung di Bandung atau di Jakarta,” ungkap Kardina.

Adapun berbagai jenis ikan hias dari delapan komunitas di Sukabumi yang ada di pasar tersebut, yakni komunitas ikan Maskoki, Cupang, Predator, Aquascape, Louhan, Discus, Arowana, dan komunitas ikan Guppy.*** (IG)

 

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya