Pengelola Taman Margasatwa Ragunan, Ingatkan Pengunjung Dua Hal Ini

KLIKNUSAE.com – Pengelola Taman Margasatwa Ragunan mengingatkan seluruh pengunjung yang hendak menikmati kebun binatang itu agar memakai masker.

Himbauan ini guna mencegah penularan COVID-19 di tengah momen libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

“Kami mengimbau pengunjung agar memakai masker di tengah kerumunan yang ada di Ragunan untuk mencegah penularan COVID-19,” kata Staf Pelayanan dan Hubungan Masyarakat (Humas) Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang di Jakarta Selatan, Selasa 26 Desember 2023.

Selain itu, pria yang akrab disapa Bambang itu juga mengingatkan warga agar membawa membawa payung atau jas hujan untuk melindungi tubuh apabila hujan turun.

BACA JUGA: Gowes di Taman Margasatwa Ragunan, Ini Harga Sewa Sepeda

“Cuaca sekarang sudah mulai memasuki musim hujan, kami berharap pengunjung mempersiapkan diri dengan fasilitas hujan, baik itu payung maupun jas hujan,” ujar dia.

Merasa Panas

Saat libur Natal beberapa hari lalu, tampak sebagian besar pengunjung tidak menggunakan masker di tengah kerumunan yang ada.

Anditta, salah satu pengunjung dari Jakarta Utara menyampaikan ia tidak menggunakan masker karena merasa panas.

BACA JUGA: Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Terus Menurun, Karena Hal Ini

“Walaupun mataharinya enggak terik, tapi tetap terasa panas di sini. Kalau pakai masker, saya makin terasa panas. Wajahnya berkeringat,” kata dia.

Meskipun begitu, tetap ada sebagian pengunjung lainnya yang menggunakan masker. Seperti Linda dari Bekasi, Jawa Barat.

Linda mengatakan dirinya dan keluarganya tetap menggunakan masker saat mengunjungi Ragunan agar tidak tertular COVID-19.

BACA JUGA: Ingin Berkunjung ke Ragunan, Ini cara Beli Tiket Online

“Ini kan jumlah kasusnya (penularan COVID-19) kembali melonjak. Karena enggak terlihat, kami sekeluarga tetap disiplin menggunakan masker. Lebih baik mencegah daripada mengobati,” ujar ibu rumah tangga berusia 29 tahun itu.

Sementara itu, pada Selasa, pukul 12.00 WIB, telah tercatat sebanyak 30.287 pengunjung di Taman Margasatwa Ragunan.

Menurut Pengelola Taman Margasatwa Ragunan, pengunjung mulai semakin ramai mengunjungi Ragunan pada pukul 11.00 WIB hingga kebun binatang tersebut tutup pada pukul 16.00 WIB.

Pihak pengelola memprediksi puncak keramaian pengunjung di Ragunan terjadi pada Senin, 1 Januari 2024 mendatang. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya