Turis Asal Shenzen China Berbodong-bodong Masuk Batam

Kliknusae.com – Ditengah merebaknya wabah Virus Corona di Wuhan, turis asal Shenzen China berbondong-bondong masuk Indonesia, melalui Batam Kepulauan Riau.

Ratusan Turis China ini masuk Batam naik maskapai Batik Air dan kemudian diangkut sedikit dengan lima bus. Kondisi ini berbalik dengan kebijakan beberapa negara, seperti Korea Selatan dan Korea Utara yang terang-terangan mencegah warga China masuk.

Begitu pun negara lain seperti Australia dan Arab Saudi sudah melakukan pengawasan super ketat terhadap Turis China.

Sementara itu Ketua Badan Pengurus Daerah Perhimpunan Hotel dan Restoran se-Indonesia (BPD PHRI) Provinsi Riau Nofrizal Koto yang dihubungi Kliknusae.com, Senin (27/1/2020) menyatakan belum tahu persis masuknya para turis asal China tersebut melalui Batam.

“Saya tidak monitor sejauh itu ya. Mungkin rekan kita yang di Batam, sebab agak jauh kalau dari Kota Pekanbaru Riau,” katanya.

Diangkut 5 Bus

Sebagai Bandara Hang Nadim Batam menjadi saksi kedatangan ratusan wisatawan asal Shenzen, China, Jumat (24/1/2020) pekan lalu.

Kedatangan wisatawan tersebut, mendapat perhatian khusus dari pengelola bandara menyusul merebaknya wabah Virus Corona di Wuhan, China yang sedang menyedot perhatian dunia.

Sebagaimana diketahui, kemunculan Virus Corona menjadi atensi beberapa pihak termasuk di Kota Batam.

“Tadi pagi mereka tiba menggunakan Batik Air. Ada lima bis yang mengangkut mereka,” tulis jaringan Tribunnews mengutip sumber di bandara.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya