Maskapai Bergairah Lagi, Pemerintah Beri Subsidi Tiket di 13 Destinasi Ini

JAKARTA, Kliknusae.com – Stimulus harga tiket yang diberikan pemerintah di akhir tahun 2020 membuat maskapai penerbangan domestik kembali bergairah.

Mereka menyambut baik subsidi tiket yang akan digelontorkan pemerintah untuk perjalanan ke 13 destinasi domestik mulai 23 Oktober 2020 hingga 31 Desember 2020.

Corporate Communication Strategic Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro merasa senang dengan kabar menggembirkan itu.

Sebab, dengan ditanggungnya biaya Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) oleh APBN, diharapkan terjadi tren pertumbuhan penumpang pesawat.

Untuk diketahui, PJP2U atau Passenger Service Charge (PSC) merupakan komponen biaya yang dibayarkan kepada pengelola bandara yang dibebankan kepada penumpang.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya