Dapat Duit 23 Triliun Dari Donald Trump, Kawasan Wisata Lido Segera Berdiri

Hingga saat ini, skema pendanaan tersebut berasal dari kas internal perusahaan. Ke depannya, proyek ini juga akan menghimpun pendanaan dari bank lokal.

Hary Tanoe juga menegaskan pendanaan untuk proyek tersebut juga tidak mengandalkan dari investor China.

“Tidak ada pendanaan dari China,” ungkap Hary Tanoe, saat menjelaskan kepada awak media di MNC Tower bersama Donald John Trump Junior, Selasa (13/8/2019).

Proyek pembangunan kawasan theme park Lido,Suabumi,Jawa Barat kini terus dilakukan. Foto:IG-@anggibudi_man

Hary Tanoe menjelaskan, proyek ini murni bisnis dan tidak ada kaitannya dengan kebijakan politik Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.

Dia menjelaskan, proyek ini akan menggarap properti mewah di dua kawasan strategis, yaitu di Lido (Bogor) dan Bali yang berlokasi dekat dengan Tanah Lot bertajuk Trump Residences Bali seluas 102 hektare dan Trump Residences Lido seluas 350 hektare, resor dan hunian ultra mewah yang terintegrasi.

“Ini murni bisnis, tidak ada hubungan dengan pemerintahan Presiden Trump,” jelasnya lagi.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya