Diskominfo Jabar Raih Tiga Penghargaan Anugerah HUMAS INDONESIA 2023
KLIKNUSAE.com – Diskominfo Jabar menerima penghargaan Anugerah HUMAS INDONESIA (AHI) 2023 yang diselenggarakan oleh Humas Indonesia di Quest Hotel Semarang, Jawa Tengah, Jumat 3 Oktober 2023.
Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat meraih tiga penghargaan sekaligus yaitu Gold Winner pada kategori PPID Terbaik.
Kemudian, Gold Winner Kategori Pelayanan Keterbukaan Informasi Publik Terinovatif, dan Silver Winner pada Kategori Kanal Digital, Sub Kategori Website.
Sementara itu, Kepala Dinas Diskominfo Jabar Ika Mardiah menuturkan, penghargaan tersebut diraih sejalan dengan penilaian indeks keterbukaan informasi publik.
BACA JUGA: Pemda Jabar Luncurkan Aplikasi SAPA 129 Terintegrasi, Ini Tujuannya
Dimana, dimana pada tahun ini Jabar meraih nilai tertinggi di Indonesia dengan nilai 84,43 poin.
Selain itu, penghargaan ini merupakan salah satu bentuk hasil implementasi kewajiban badan publik dalam UU Nomor 14 tahun tentang Keterbukaan Informasi Publik.
“Penilaian dan penghargaan bukan menjadi target utama, tetapi bagaimana memberikan pelayanan informasi publik yang lebih baik lagi,” ujar Ika Mardiah.
BACA JUGA: Pemda Jabar Anggarkan 30 Miliar untuk Padepokan Pencak Silat Jatinangor
Penjurian AHI 2023
Acara The 5 th Anugerah HUMAS INDONESIA 2023 sendiri mengambil bertema ‘Keterbukaan Informasi untuk Keberlanjutan Badan Publik yang Bereputasi’.
Berlangsung dari mulai Pembukaan GPR Outlook 2024, Workshop hingga Awarding.
Penjurian AHI 2023 dilaksanakan dalam dua tahap yaitu penyisihan dan babak presentasi yang diselenggarakan secara hibrida.
Dalam penilaian AHI ini melibatkan lima juri antara lain Asmono Wikan (CEO PR INDONESIA Group), Emilia Bassar CEO Center for Public Relations, Outreach and Communication.
BACA JUGA: Shopee-Pemda Jabar Bangun UMKM Center di 5.312 Desa
Lalu, ada Prof. Dr. Dorien Kartika (Guru Besar Bidang Komunikasi Unika Atma Jaya, Wakil Ketua Umum PERHUMAS Bidang Pengembangan Kompetensi Kehumasan).
Ada juga, Fardila Astari (Communications Director, Rajawali Foundation), dan Arif Adi Kuswardono (Komisioner Komisi Informasi Pusat RI Periode 2017 – 2022).
Ajang kompetisi kinerja komunikasi dan keterbukaan informasi lembaga publik ini diikuti oleh Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah.
BACA JUGA: GIPI Minta Pemda Jabar ‘Gercep’ Menyambut Penghapusan PPLN
Termasuk, Perguruan Tinggi Negeri, BUMN, Anak Usaha BUMN, BUMD, Badan Layanan Umum (BLU) se-Indonesia.
Asmono Wikan, CEO sekaligus Founder dan CEO Humas Indonesia menyatakan bahwa AHI 2023 diadakan untuk memberikan apresiasi kepada badan publik.
Khususnya, yang telah melaksanakan pekerjaan luar biasa dalam menyampaikan keterbukaan informasi publik.
“AHI 2023 diikuti oleh 240 peserta dengan total penghargaan 80 tropi yang akan diserahkan kepada 40 badan publik,” kata Asmono. ***