Garut Hebohkan Karnaval KKJ-PKJB 2023, Begini Respon Ridwan Kamil

KLIKNUSAE.com – Kabupaten Garut hebohkan karnaval KKJ-PKJB 2023 atau Karya Kreatif Jawa Barat dan Pekan Kerajinan Jawa Barat  yang berangsung di Gedung Sate, Kota Bandung, Sabtu 8 Juli 2023.

Dari 26 Kabupaten dan Kota se-Jawa Barat yang mengikuti acara ini, Garut tampil dengan ‘suporter’ paling banyak.

Mereka meneriakan yel yel “Garut Juara” dan “Garut Kahiji” di depan panggung kehormatan yang disini oleh pejabat teras.

Tampak Gubernur Jawa Ridwan Kamil merespon gemuruh peserta karnaval Garut dengan melambaikan tangan.

Ucapan selamat pun disampaikan kepada perwakilan Garut yang naik panggung untuk memberikan cinderamata berupa kerajinan ukir kayu berbentuk naga.

Peserta karnaval KKJ-PKJB 2023 dari Kabupaten Garut melintasi stage di Gedung Sate, Sabtu 8 Juli 2023. Foto: Adhi

“Selamat ya, terima kasih,” kata Ridwan Kamil—yang didampingi  Ketua Dekranasda Jawa Barat Atalia Praratya Kamil.

Sementara itu Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Barat Herman Muchtar mengapresiasi pelaksanaan karnaval KKJ-PKJB 2023.

BACA JUGA: Jember Fashion Carnival Kembali Digelar, Seperti Ini Pelaksanaannya

“Ini sebetulnya menjadi potensi yang cukup besar untuk bisa menarik lebih banyak wisatawan dari luar Jawa Barat. Yang sekarang ini kan,  saya liat yang datang baru pendukung masing-masing daera dan kota saja,” kata Herman Muchtar yang hadir dalam acara tersebut.

Pendukung peserta Karnaval KKJ-PKJB 2023 Kabupaten Garut. Foto: Adhi

Oleh sebab itu, sebelum melaksanakan event seperti ini, ada baiknya mengundang pelaku akomodasi (hotel) dan restoran.

“Sejak dulu, kami selalu menyampaikan perlunya kolaborasi. Bagaimana, kita mempromosikan event bagus ini keluar. Sehingga, wisatawan bisa mengetahui dan datang ke Bandung,” tandasnya.

BACA JUGA: Wisatawan ke Saung Angklung Udjo Mulai Mengalir, Banyak Siswa Bertanya

Fashion Show

Sebagaimana diketahui memasuki hari kedua, event ini menampilkan  Fashion Show dan Helaran Karya Kreatif Jawa Barat yang dimulai pukul 08.30 WIB.

Seorang peserta karnaval asal Garut menampilkan jaket kulit sebagai khas kerajinan Garut. Foto: Adhi

Kegiatan yang akan bertempat di Main Stage Gedung Sate menyuguhkan berbagai helaran karya wasta kreatif Jawa Barat.

Seperti karnaval, demo tea mixology, handcrafted artisanal Indonesian Tea, talkshow meramu masa depan teh, Grand Magnificent Gala KKJ-PKJB 2023, hingga penampilan Fabio Asher dan Judika.

BACA JUGA: 6.000 Peserta Fornas VII Jawa Barat Kehabisan Hotel, Akhirnya Pilih Home Stay

Sejalan dengan tema green economy yang diusung, KKJ-PKJB 2023 menghadirkan sesi tambahan yang berbeda pada tahun ini yaitu sesi Fun Sunday.

Sesi Fun Sunday merupakan kegiatan olahraga Zumba bersama di area Main Stage Gedung Sate dan disepanjang area JI. Diponegoro Bandung pada Minggu, 9 Juli 2023 mulai pukul 06.00 WIB.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melambaikan tangan kepada peserta helaran KKJ-PKJB 2023. Foto: Adhi

Fun Sunday Zumba tersebut dibuka secara umum khusus untuk seluruh wargi Bandung.

Sebagai pamungkas, closing ceremony KKJ-PKJB 2023 akan diselenggarakan pada Minggu, 9 Juli 2023 mulai pukul 15.30 WIB bertempat di Main Stage Gedung Sate.

BACA JUGA: PKJB 2023 Momentum Pelaku Kriya Bangkitkan Kerajinan Jawa Barat

Pada sesi tersebut akan diumumkan berbagai pemenang lomba yang telah diselenggarakan hingga berbagai informasi penjualan dan bisnis matching UMKM selama gelaran KKJ-PKJB 2023.

Ketua Dekranasda Jawa Barat Atalia Praratya Kamil saat menerika cinderamata kerajinan dari peserta helaran asal Garut. Foto: Adhi

Tidak kalah menarik, closing ceremony KKJ-PKJB 2023 akan ditutup dengan special performance oleh Nidji

Seluruh rangkaian kegiatan Sinergi Karya Kreatif Jawa Barat dan Pekan Kerajinan Jawa Barat akan menampilkan showcasing produk kriya, fashion, kuliner dan industri kreatif premium lebih dari 100 UMKM Unggulan Jawa Barat.

BACA JUGA: 6.000 Pengunjung Ikut Merasakan Daging ‘210 Domba Guling’ di Garut

Interactive booth

Selain itu acara akan dimeriahkan dengan interactive booth, sesi edukasi literasi mendukung konsumen cerdas dalam mengakses produk layanan keuangan dan pembayaran.

Termasuk, berbagai fashion show dan helaran yang akan menampilkan secara detail produk-produk unggulan Jawa Barat secara interaktif.

Bupati Bandung Barat Henky Kurniawan bersama sang istri Sonya Fatmala saat tampil dalam pawai helaran KKJ-PKJB 2023, Sabtu 8 Juli 2023. Foto: Adhi

Dalam kesempatan ini, Ketua Dekranasda Jawa Barat Atalia Praratya Kamil mengingatkan pentingnya ekonomi digital.

Menurutnya,  even KKJ-PKJB 2023 salah satunya untuk mengingatkan kepada masyarakat tentang pentingnya ekonomi digital yang merupakan produk inklusi keuangan, yaitu penggunaan QRIS.

“Saya mencoba menggunakan QRIS itu luar biasa, sangat efektif dan cepat sekali. Jadi ini adalah upaya kita juga terkait dengan ekonomi inklusi juga dihadirkan,” ujar Atalia

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto ikut menari di bersama peserta pawai dengan diiringi musik tradisional. Foto: Adhi

Hal ini memang sejalan dengan Bank Indonesia Kantor Perwakilan Jawa Barat yang sedang berupaya lebih menyosialisasikan pembayaran nontunai dalam KKJ-PKJB 2023.

Apalagi, Jawa Barat merupakan kontributor terbesar pengguna transaksi digital khususnya QRIS.

BACA JUGA: Objek Wisata Kabupaten Garut Mulai Dibanjiri Pengunjung

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jabar, Erwin Gunawan Hutapea mengatakan, KKJ-PKJB 2023 mengangkat tema ekonomi hijau dan keuangan inklusif.

Salah satu penampilan peserta helaran KKJ-PKJB 2023 yang berhasil memukau pengunjung. Foto: Adhi

Khususnya, dalam rangka akselerasi pertumbuhan ekonomi Jawa Barat yang berkelanjutan, dengan tagline UMKM Jabar Gaspol.

Gaspol merupakan singkatan dari Green, Akseleratif, Inovatif dan Inklusif.

“Dengan pengembangan UMKM yang Green, Akseleratif, Inovatif, dan Inklusif merupakan sebuah pendekatan yang holistik berkelanjutan dalam mendorong pertumbuhan dan juga kesuksesan UMKM,” tandas Erwin. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya