Kemenparekraf Kirim Delegasi Promosi Kuliner Indonesia ke AS

KLIKNUSAE.Com – Lewat acara Spice of The World, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengirim delegasi untuk promosi kuliner Indonesia di Amerika Serikat.

Kemenparekraf mengirim perwakilan Indonesia untuk promosi wisata ke Amerika. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga lewat akun instagramnya, @sandiuno, Minggu, 18 Juli 2021.

“Saya menugaskan anak saya, Amyra, yang kebetulan baru saja menyelesaikan studinya di sana (Amerika Serikat) untuk memandu delegasi Indonesia yang akan berangkat,” tulis Sandiaga.

Dirinya berencana untuk turut hadir dalam promosi wisata yang dibungkus dalam acara Spice of The World. Acara ini juga digelar untuk membuka kesempatan bagi UMKM Indonesia ke dunia.

Baca Juga: Garut Menangis, Puluhan Hotel Kibarkan Bendera Putih, Ada Apa ini

Namun, ia mengurungkan niatnya untuk mendatangi acara tersebut karen PPKM Darurat.  Sandiaga pun meminta putrinya, Amyra Atheefa, yang saat ini tinggal di Amerika, untuk memandu para delegasi yang diberangkatkan ke Amerika.

“Saya ingin Amyra ikut serta membantu team @kemenparekraf.ri untuk mengoptimalkan event ini, mempromosikan potensi ekonomi kreatif serta pariwisata Indonesia,” kata Sandiaga.

Sandiaga berharap warga negara Indonesia yang tengah berada di Amerika untuk ikut membantu mempromosikan UMKM dari Indonesia.

Adapun Spice Up The World merupakan gelaran acara yang termasuk dalam agenda promosi kuliner Indonesia.

Diluncurkannya agenda promosi tersebut mengacu pada data bahwa sektor kuliner memberikan kontribusi besar terhadap produk domestik bruto. Di antara subsektor ekonomi kreatif lainnya, potensi kuliner mencapai US$27,5 juta. Dengan serapan tenaga kerja mencapa 2,2 juta karyawan.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya