Jatim Bangkitkan Sektor Pariwisata Melaui Gerakan GPM dan BISA

“Membangkitkan pariwisata Tanah Air perlu ada kerja sama dari berbagai pihak mulai dari pemerintah pusat hingga masyarakat setempat. Dengan gerakan pakai masker kita bisa menyelamatkan perekonomian Indonesia khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” ucap Kurleni.

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua Komunitas GPM, Sigit Pramono, secara daring dan perwakilan Komunitas GPM, Grace Hananta secara luring di Pantai Pulau Santen.

Dalam sambutannya, Sigit menuturkan komunitasnya adalah gerakan independen yang memberikan edukasi kepada masyarakat terkait betapa pentingnya mengenakan masker di masa adaptasi kebiasaan baru.

Sigit mengungkapkan masker adalah senjata untuk memerangi penyebaran virus COVID-19.

“Masker adalah pelindung kita semua karena COVID belum ada obatnya, selain mengenakan masker kita juga harus menerapkan protokol kesehatan lainnya seperti menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer,” ungkap Sigit.

Selain itu, Sigit juga menekankan pentingnya penggunaan masker bagi wisatawan dan pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif sebagai upaya mengembalikan kepercayaan wisatawan.

“Dengan mengenakan masker dan menerapkan protokol kesehatan secara disiplin kita bisa membangkitkan kepercayaan wisatawan bahwa Indonesia adalah negara yang bersih dan aman dari COVID-19,” ujarnya.

Senada dengan Sigit, Grace Hananta juga mengajak masyarakat di ketiga destinasi wisata untuk selalu mengenakan masker yang baik dan benar. Ia juga mengajarkan kiat mengenakan masker yang baik dan benar sambil bernyanyi.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya