Swabawa: Kementerian Sebaiknya Meeting di Hotel Yang Tersertifikasi
Semua hotel dan tempat usaha lainnya yang telah diverifikasi oleh pemerintah daerah baik Provinsi, Kabupaten/Kota mendapatkan bukti sertifikat tatanan era baru sesuai standar kebersihan/sanitasi, kesehatan, keselamatan dan juga kelestarian lingkungan.
“Kami berharap penyelenggaraan event dilaksanakan pada tempat-tempat yang telah memiliki sertifikat tatanan era baru sehingga bisa mengurangi resiko hal-hal yang tidak diharapkan akibat tidak standarnya penerapan CHSE di suatu tempat usaha,” jelasnya.
Ketika ditanya apakah ada tempat usaha wisata yang belum diverifikasi di Bali saat ini, Swabawa menjawab target pelaksanaan verifikasi ini adalah harus sudah selesai pada akhir 2020.
“Mekanisme nya adalah pelaku mendaftar dulu, lalu dijadwalkan pengecekan ke lokasi usaha oleh tim verifikasi kesiapan tatanan era baru bidang pariwisata yang terdiri dari unsur dinas pariwisata, kesehatan, tenaga kerja, satpol PP. Di Bali ada ribuan tempat usaha di berbagai sektor sehingga jadwal verifikasi ditentukan oleh urutan pendaftar dan juga pemenuhan syarat dokumen dan perijinan yang relevan,” paparnya.