Tinggalkan Perdebatan,Saatnya Maju Bersama Mencegah Virus Corona
Teknologi Pelacakan Penghidap Covid-19
Ia menjelaskan pemerintah akan menggunakan teknologi sehingga pelacakan tidak dilakukan secara konvensional, mencari siapa saja yang melakukan kontak dengan kasus positif COVID-19, dan berapa lama kontak itu terjadi.
“Kami akan lakukan itu. Sehingga kita bisa membatasi kontak langsung,” kata Prof Wiku, hari ini.
Sebelumnya, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona Achmad Yurianto mengatakan pemerintah berupaya melakukan penelusuran guna mengindentifikasi orang-orang yang pernah melakukan kontak dekat dengan pasien-pasien terjangkit virus corona.
Dinas Kesehatan DKI Jakarta dibantu aparat kepolisian dan Badan Intelijen Negara (BIN) melakukan identifikasi terhadap 80 orang tersebut, yang kemudian dikerucutkan pada orang-orang yang berada di tuangan sama, sehingga akhirnya diperoleh data 20 orang.
Dinas Kesehatan DKI Jakarta meneruskan pelacakan sehingga akhirnya mengerucut pada tujuh orang yang kemudian dibawa ke Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso guna dilakukan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut, yang akhirnya diperoleh pasien lain positif COVID-19 dengan sebutan Kasus 3 dan Kasus 4.