PHRI NTT: Benahi SDM Dulu Baru Lengkapi Infrastruktur

Kliknusae.com – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Nusa Tenggara Timur (NTT) mengapresiasi keinginan Kementerian Pariwisata mendorong percepatan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang Sulawesi Utara.

Namun demikian PHRI memberikan catatan agar dalam pelaksanaan pengembangan KEK hendaknya mendahulukan pembangunan Sumber Daya Manusia-nya (SDM).

“Ini kami pandang jauh lebih penting daripada mendahulukan insfrastruktur  seperti jalan tol, perluasan terminal bandara dan penambahan hotel. Nah, kalau masih ada pemalakan dan ketidaknyamaan wisatawan,siapa yang mau datang kesini,” ungkap Ketua PHRI NTT Fredy Ongkosaputra ketika dihubungi Kliknusae.com, Sabtu (10/8/2019).

Baca Juga: Menpar Sebut Kunci Sukses KEK Likupang Ada Dikelengkapan Infrastruktur

Menurut Freddy, membangun SDM di bidang kepariwisataan adalah modal dasar dalam pengembangan pariwisata berikutnya. Pemerintah dalam  membangun pariwisata NTT harus melibatkan masyarakat dan berani mengubah paradigma. Masyarakat di lokasi wisata harus dipersiapkan untuk menerima perubahan.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya

Exit mobile version