Bela dan Beli Produk Kain Nusantara

dsc_0057JELAJAH NUSA – Membela dan membeli produk-produk kain nusantara adalah bentuk kecintaan serta mempertahankan identitas diri kita sebagai bangsa Indonesia. Demikian salah satu pesan Netty Prasetiyani Heryawan, Rabu (30/11/2016) siang, saat membuka acara Jabar Fashion & Craft 2016 di Grha Manggala Siliwangi, Jalan Aceh, Kota Bandung.

“Kain nusantara memiliki ciri khas yang layak diunggulkan,” imbuh istri Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan tersebut. Dia mengapresiasi, pameran semacam itu dapat menjadi ruang promosi bagi para pelaku usaha di ranah produk kain di Indonesia sekaligus memacu untuk selalu berkarya dan berinovasi. Pun demikian bagi khalayak, memberi pilihan untuk menambah koleksi pakaian sehari-hari mereka dengan cara membeli produk-produk pilihannya itu.

Menurut Netty yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Deskranasda) Jawa Barat, produk kain nusantara sudah demikian mengglobal. Tak sedikit masyarakat mancanegara yang kagum, memakai, bahkan mengoleksi kain nusantara terutama batik. Selain cakap dipakai sehari-hari, kain-kain batik nusantara pun elok dikenakan dalam acara-acara resmi.

Netty berharap, kain-kain nusantara semakin bersemi di tengah masyarakat Indonesia. “Kalau bukan kita yang membela dan membeli lalu bangga memakainya dari ujung kepala hingga ujung kaki, siapa lagi?” katanya.

Pameran yang berlangsung selama lima hari itu tak hanya diikuti pelaku usaha, pengrajin hingga perancang busana di Jawa Barat. Dari total 72 peserta, ada pula peserta yang datang dari DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah hingga Lampung. (IA)*

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya