Henry Husada Nyatakan Dukungan Terhadap Cagub Ridwan Kamil Jadi Gubernur DKI Jakarta

KLIKNUSAE.com – Tokoh pariwisata dan pengusaha terkemuka, Henry Husada, menyatakan dukungan penuh kepada cagub  Ridwan Kamil untuk maju sebagai gubernur DKI Jakarta.

Dukungan tersebut disampaikan di sela-sela acara “Giant Sea Wall, Green-Smart-Futuristic Business City In One Ecotourism City System, Multi-ethnic, Multicultural” di PIK 2, Sabtu malam, 16 November 2024.

Dalam pernyataanya, Henry Husada menilai Ridwan Kamil sebagai sosok yang visioner dan mampu membawa perubahan besar.

“Saya Henry Husada, mendukung penuh bapak Ridwal Kamil dan bapak Suswono menjadi gubernur DKI Jakarta periode 2024-2029. Jakarta baru, Jakarta maju. R1DHO nomor 1, menang satu putaran,” tegas Henry disambut gemuruh tepuk tangan undangan.

Kepada Kliknusae.com usai acara, Henry memberikan pandangan terhadap keputusannya mendukung Ridwan Kamil–mantan Gubernur Jawa Barat untuk maju di kontestasi Pilkada DKI.

“Beliau telah membuktikan dirinya sebagai pemimpin yang inovatif dan dekat dengan rakyat. Saya yakin, Ridwan Kamil akan mampu membawa Jakarta ke arah yang lebih baik. Tidak hanya sebagai pusat pemerintahan. Tetapi juga sebagai kota yang ramah bagi dunia pariwisata dan investasi,” ujarnya.

BACA JUGA: Kampanye Prabowo-Gibran di GBLA Bandung Teriakan Satu Putaran

Perkuat Sektor Pariwisata

Sementara itu, acara di PIK 2 ini sendiri  dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, pengusaha, dan tokoh politik yang mendukung Ridwan Kamil.

Henry Husada, yang dikenal sebagai salah satu pelaku industri pariwisata berpengaruh di Indonesia, juga menyampaikan harapannya agar Ridwan Kamil dapat memperkuat sektor pariwisata di Jakarta.

“Jakarta punya potensi besar. Dengan kepemimpinan yang tepat, sektor pariwisata bisa menjadi tulang punggung ekonomi kota ini,” tambahnya.

Deklarasi dukungan ini menambah panjang daftar tokoh masyarakat dan komunitas yang siap mendukung Ridwan Kamil.

Khususnya, dalam upayanya menciptakan Jakarta yang lebih baik di masa depan.

Pemilihan gubernur DKI Jakarta diperkirakan akan menjadi salah satu ajang paling kompetitif dalam sejarah demokrasi lokal Indonesia.

Dalam kesempatan yang sama, Cagub Ridwan Kamil menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan tersebut.

“Dukungan dari Pak Henry Husada dan masyarakat luas menjadi motivasi besar bagi saya. Utamanya,  untuk terus berjuang dan berkomitmen menghadirkan Jakarta yang lebih maju, berkeadilan, dan berkelanjutan,” kata Kang Emil–sapaan akrabnya. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya