Jabar Masuk Finalis Terbanyak FoodStartup Indonesia MMXX 2020
JAKARTA, Kliknusae.com – Tak salah jika provinsi Jawa Barat disebut sebagai gudangnya kuliner. Tatar Sunda ini memang sejak dulu dikenal memiliki rempah-rempah yang melimpah sekaligus khas makanan yang enak-enak.
Sampai saat ini kesan itu masih cukup melekat disetiap pelacong dari tanah air hingga manca negara yang pernah berkunjung di kota dengan julukan Paris Van Java ini.
Reputasi akan beragam kuliner itu pun dibuktikan dengan masuknya Jawa Barat sebagai salah satu provinsi paling banyak pesertanya yang masuk finalis program FoodStartup Indonesia (FSI) MMXX yang akan digelar di Bali pada Oktober 2020 mendatang.
Belum lama ini, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengumumkan 100 finalis program FoodStartup Indonesia (FSI) MMXX yang berhak mengikuti Demoday di Bali nanti.
Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf, Fadjar Hutomo dalam keterangannya, kemarin, mengatakan, sebelum menetapkan para finalis, pihaknya lebih dulu melakukan kurasi terhadap 1.000 peserta selama tiga hari dengan melibatkan tim kurator yang memiliki kompetensi di bidang kuliner. Proses kurasi dilakukan secara daring oleh masing-masing anggota kurator.
FSI MMXX merupakan program yang diinisiasi bersama Ultra Indonesia yang bertujuan memberikan pendampingan dan akses pembiayaan kepada pelaku kuliner tanah air berbasis teknologi informasi.
“Peserta Demoday berkesempatan mengikuti direct mentoring, business coaching, mendapat akses permodalan, sekaligus akses pemasaran,” Fadjar Hutomo.