Waketum ASITA,Budijanto: Pemerintah Harus Segera Selamatkan Sektor Pariwisata

Kliknusae.com – Wakil Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata (ASITA) Budijanto Ardiansjah mengemukakan ketegasan kebijakan pemerintah dan kedisiplinan masyarakat dalam meminimalisir penyebaran Covid-19 menjadi kunci utama dalam pemulihan ekonomi, khususnya di sektor pariwisata.

“Sektor pariwisata cukup sulit untuk pulih jika masih ada kekhawatiran terhadap penyebaran Covid-19. Oleh sebab itu, agar sektor pariwisata kembali pulih pemerintah perlu membantu pelaku usaha dari keterpurukanya supaya saat pandemi berakhir mereka siap beraktifitas,” kata Budijanto ketika dihubungi Kliknusaea.com,Rabu (13/5/2020).

Menurut Budijanto-yang juga Ketua DPD ASITA Jawa Barat pemerintah harus secepatnya membantu pelaku usaha dari keterpurukan. Sebab jika terlalu lama dalam ketidakpastian,mereka akan semakin terpuruk.

“Kenapa saya sampaikan ini, agar pada saat pandemi berakhir mereka masih punya mental dan modal untuk kembali memulai usahanya. Seterusnya belanja negara juga diarahkan secara produktif lewat event-event yang bagus dan dikelolah oleh biro perjalanan,” tambahnya.

Budijanto mengatakan pihaknya sudah mengusulkan adanya pinjaman pendanaan dari pemerintah kepada industri travel.

Usulan itu, lanjutnya, kemudian ditindalanjuti oleh Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI).

“Tetapi, mekanismenya belum tahu tapi saya pernah mengusulkan untuk membagi 3 klasifikasi yaitu kecil menengah dan besar dengan peioritas kecil dan menengah yang dibantu,” ungkapnya.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya