35 Rumah Sakit BUMN Siap Tangani Covid-19,Ada 7.000 Tempat Tidur
Kliknusae.com – Sebanyak 35 rumah sakit Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kini siap menangani pasien COVID-19. Secara total rumah sakit BUMN memiliki sekitar 7.000 tempat tidur, sebanyak 2.411 tempat tidur diperuntukkan untuk menangani pasien COVID-19.
“BUMN mempunyai 65 rumah sakit, di mana 35 rumah sakit diantaranya sekarang sudah buat COVID-19,” kata Menteri BUMN Erick Thohir usai meninjau RS Pertamina Jaya di Jakarta, Senin (06/04/2020).
Ia menambahkan pihaknya terus berupaya untuk menyediakan segala macam kebutuhan guna menangani COVID-19 di dalam negeri, baik alat kesehatan maupun obat-obatan dari pengadaan mandiri maupun sumbangan.
“Kita berkoordinasi dengan BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana). Selama ini BUMN dengan BNPB saling support,” ucapnya.