Cegah Wabah Corona, Durian Songgon Dijual Secara Online
Kliknusae.com – Kini musim durian di Kabupaten Banyuwangi telah tiba. Terutama di daerah Kecamatan Songgon yang dikenal dengan berbagai varietas durian lokalnya, juga sudah memasuki masa panen.
Wilayah Songgon merupakan sentra durian di Banyuwangi dengan total 465 hektare lahan durian. Di sana ada lebih dari 4.000 pohon, termasuk durian merah, durian orange, hingga durian pelangi. Ada pula durian kepodang, banteng, biawak, buaya tringgiling, dan ketan.
Sayangnya di saat ini, ketika siaga menghadapi virus corona alias Covid-19 berlaku social distancing atau membatasi masyarakat beraktivitas di luar rumah, para pencinta durian tak bisa menikmati durian di lokasi langsung. Namun tak usah khawatir, durian Songgon masih bisa dinikmati di rumah masing-masing karena pengelola melayani pemesanan durian secara online.
“Para pencinta durian Banyuwangi tak perlu datang langsung ke lokasi-lokasi yang menyediakan durian. Kini bisa langsung pesan secara online. Mari bantu para petani durian dengan tetap memesan durian secara online di tengah imbauan social distancing dengan mengurangi aktivitas di luar rumah saat ini,” tutur Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas saat berkunjung ke Durian Garden Songgon, Sabtu (21/3/2020) lalu, dikutip dari laman Pemkab Banyuwangi.
Layanan pemesanan durian asli Songgon secara online, salah satunya disediakan oleh Durian Garden Songgon. Tempatnya, beralamat di Jalan Rowo Bayu RT 01/RW 01, Dusun Bayurejo, Desa Bayu, Kecamatan Songgon. Penikmat durian bisa langsung menghubunginya secara daring.
“Untuk memesannya bisa lewat WhatsApp di nomor berikut 085259729659. Atau bisa juga diakun instagram kami @duriangardensonggon. Ada banyak varian durian lokal yang bisa dipesan langsung. Kisaran harganya pun terjangkau. Antara Rp 35 ribu hingga Rp 100 ribu. Untuk harga tergantung ukuran buah,” papar Owner Durian Garden Songgon, Syva Dila Kharisma.