Ini 3 Rekomendasi Rekreasi Asyik di Pulau Bintan

Kliknusae.com – Pulau Bintan, salah satu pulau yang masuk wilayah Kepulauan Riau. Lokasinya yang berdekatan dengan Singapura, membuat Bintan dibanjiri para wisatawan dari negara tetangga tersebut dan tentu saja wisatawan dari daerah lain.

Kala berkunjung ke Bintan, wisatawan akan disuguhi banyak pilihan tempat untuk berekreasi. Seperti beberapa rekreasi bahari di sana yang wajib untuk dikunjungi.

Berikut tiga rekomendasi destinasi rekreasi yang asyik di Bintan.

Bersantai di Danau Biru, Kawal
Warna biru air di Danau Biru ini benar-benar bisa menghipnotis siapa pun yang memandangnya. Pemandangan Danau Biru semakin spektakuler karena dikelilingi bukit-bukit pasir putih yang tampak kontras.

Seru di Crystal Lagoon
Saat ke Bintan, wajib mampir ke Crystal Lagoon. Destinasi ini merupakan ikon utama Treasure Bay yang ada di kawasan Pantai Lagoi, Bintan. Crystal Lagoon juga merupakan laguna air laut buatan pertama di Asia Tenggara.

Panorama Crystal Lagoon sangatlah epik. Dibuat di area seluas 6,3 hektare, Crystal Lagoon menyajikan pemandangan air biru dengan pantai landai dan makin ke tengah makin dalam. Rasa airnya pun asin seperti air laut. Kolam raksasa ini dikelilingi pasir putih halus.

Di sana, wisatawan bisa memilih duduk atau tiduran santai di pinggir kolam sambil menikmati indahnya pemandangan. Atau bisa juga mencoba berbagai watersport yang ada di sana.

Rileksasi di White Sands Island
Berada di White Sands Island atau Pulau Beralas Pasir, kita bisa rileksasi dengan merasakan suasana damai, tenang, dan serasa memiliki pulau sendiri.

Banyak pilihan aktivitas yang bisa dilakukan di pulau ini, di antaranya snorkeling sambil menikmati keindahan bawah laut, mengayuh kayak mengitari pulau, atau berkemah di bawah bintang-bintang.

Nah, itu dia beberapa pilihan rekreasi wisata air yang bisa jadi pilihan kalau kita berlibur ke Bintan.***(IG/Sumber: Pesona Indonesia)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya