Pusat Kebudayaan Tionghoa Diharapkan Dongkrak Pariwisata Kota Bandung

Kliknusae.com – Kota Bandung akan segera memiliki Gedung Pusat Kebudayaan Tionghoa Indonesia. Kehadirannya diawali dengan prosesi groundbreaking gedung yang beralamat di Jalan Suryani Dalam No. 99 Bandung, Minggu (19/1/20) oleh Wali Kota Bandung, Oded M Danial. Pembangunannya diinisiasi Yayasan Dana Sosial Priangan (YSDP).

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Oded menuturkan, Gedung Kebudayaan Tionghoa ini bisa menampung segala aktivitas budaya Tionghoa baik dalam konteks pelestarian dan pengembangan budaya. Tak hanya itu, gedung ini juga diharapkan dapat menjadi pendorong industri pariwisata Kota Bandung.

“Pembangunan gedung ini kita harapkan menjadi salah satu upaya semangat mengukuhkan kembali nilai-nilai budaya di Kota Bandung. Sekaligus simbol membangun kota dengan karakter masyarakat yang beragam,” ujar Oded dalam siaran pers Humas Kota Bandung.

Selain itu, Oded juga berharap Gedung Kebudayaan Tionghoa dapat mengembangkan dan melestarikan kebudayaan multidimensi yang bermanfaat bagi masyarakat. Khususnya dalam memantapkan visi Kota Bandung yang unggul, sejahtera, dan agamis.

“Saya juga mengajak masyarakat yang hadir di sini untuk bersama-sama menciptakan kerja sama yang baik antara seniman dan budayawan, pengusaha, pemerintah, dan semua instrumen lainnya. Kita bersama-sama menjaga nilai toleransi,” ungkapnya.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya