Menikmati Kopi Pagi di Villa Gardenia
JELAJAH NUSA – Hello traveler’s, sudah punya pilihan akhir pekan. Kalau belum, tempat ini boleh dicoba. Namanya Villa Gardenia, berlokasi di Komplek Trinity Blok L 17, JL.Terusan Sersan Bajuri, Cihideung, Lembang, Cigugur Girang, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Tempat ini berada sangat dekat dengan lokasi Tempat Wisata Kuliner di Bandung Barat yang romantis serta sangat populer menjadi buruan wisatawan pada saat libur akhir pekan dan liburan panjang, yaitu Kampung Daun.
Karena didalam kawasan tersebut, sudah tersedia fasilitas yang lengkap dan juga memadai untuk mengobati segala macam kelelahan yang terasa akibat aktivitas yang padat di perkotaan.
Dibangun dengan gaya natural sehingga sangat senada dengan konsep pedesaan. Udara yang ada disekitar villa, murni keluar melalui cela-cela pegunungan sehingga mampu menyuntikkan oksigen yang segar.
Nah, menjadi sangat pas, menikmati kopi panas pagi atau dinner malam hari sambil melepas pandang kea lam sekitar nan menghijau.
Bosan beristirahat di kamar, bisa keluar dan menikmati suasana alam dengan desain kebun tropis yang hijau dan sedap untuk dipandang.
Pengelola villa juga menyediakan fasilitas pendukung demi memanjakan para pengunjung yang menginap di sini, di antara Meeting Room & Karaoke,Kolam Renang,Whirlpool,Minibar lounge,Sauna,Kitchen set lengkap, kamar mandi luar dalam dengan Water Heater,Children Playground,Api Unggun, Tropical Graden dan beberapa fasilitas pendukung lainnya.
(adh)