Libur Lebaran, Kota Bandung Fokus Atur Lalu Lintas di Objek Wisata
JELAJAH NUSA – Menghadapi libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1438 H, Kota Bandung melalui Dinas Perhubungan (Dishub) akan lebih memfokuskan pengaturan lalu lintas di lokasi objek wisata, dibanding melakukan pengamanan saat arus mudik lebaran.
Seperti disitat dari laman www.jabarprov.go.id, Kepala Dishub Kota Bandung Didi Ruswandi menuturkan, upaya ini dilakukan karena biasanya saat lebaran hingga tujuh hari setelah lebaran arus lalu lintas di Kota Bandung akan sangat padat.
“Fokus kita dengan Kepolisian itu saat lebaran hingga H+7 karena Bandung akan menjadi tujuan wisata,” tuturnya.
Untuk mengatasi kemacetan di sekitar tempat wisata, Didi mengharapkan para wisatawan yang akan berkunjung ke destinasi wisata yang ada di Bandung agar menggunakan angkutan publik saat menuju lokasi.
“Penggunaan angkutan publik sebagai salah satu langkah untuk menghindari kemacetan di jalur menuju obyek wisata yang setiap tahun selalu terjadi,” ujarnya.
Selanjutnya Didi juga menyarankan bagi para wisatawan yang terpaksa menggunakan angkutan pribadi, lebih baik dilakukan dengan cara drop off saat tiba di lokasi sehingga tidak harus mencari tempat parkir.
“Untuk membantu arus di lokasi wisata, saya harap masyarakat sekitar lokasi tujuan wisata bisa membantu pemerintah dalam menyediakan lahan parkir bagi para pengunjung yang datang ke obyek wisata tersebut,” pungkas Didi. (IG)*