Priangan Weekend Market Dibuka, Dekrasnada Dorong Hak Paten UKM
- Selasa, 10 Desember 2019 07:12 WIB
- Adhi JN
Kliknusae.com – Hak paten merupakan hal yang sangat penting untuk melindungi hasil karya produk Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dari tindakan plagiarisme.
Untuk itu, Wakil Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Barat (Jabar) Lina Marlina Ruzhan mengimbau para pelaku UKM untuk mulai memperhatikan hak paten produknya.
Lina mengatakan, belum masifnya pendaftaran hak paten dari UKM Jabar dipicu karena sulitnya proses mendapatkan hak paten produk.
Namun demikian, Lina menegaskan pihaknya siap membantu pelaku UKM dalam mendaftarkan hak paten.