Sempat Terganjal Administrasi, Wishnutama Diminta Realisasi KEK Pangandaran
Kliknusae.com – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat Dedi Taufik berharap Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Wishnutama dan wakilnya Anggela Tanoesoedibjo bisa mendorong percepatan realisasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pangandaran dan Cikidang tahun ini.
“Terkait administrasi sudah kita selesaikan, tinggal di menteri koordinator yang perlu dukungan dari Kementerian Pariwisata. Saya menyakini Pak Wishnutama concern terhadap masalah ini sehingga kita harapkan beliau bisa mendorong agar KEK Pangandaran segera direalisasikan,” kata Dedi ketika dihubungi Kliknusae.com,Sabtu (26/10/2019).
Dikatakan Dedi bahwa pemerintah Jawa Barat saat ini tengah mendorong tiga KEK pariwisata untuk ditetapkan oleh pemerintah, yakni Pangandaran, Cikidang Sukabumi dan Lido Sukabumi.
KEK menjadi penting bagi tulang punggung pariwisata Jabar mengingat provinsi ini tidak masuk dalam daftar 10 Bali Baru yang akan didorong oleh pemerintah.
Baca Juga: Gubernur Ridwan Kamil: Kami Akan Revisi Proposal KEK Pangandaran
“Pak Gubernur (Ridwan Kamil) sudah menetapkan Jabar sebagai provinsi pariwisata. Tapi karena Jabar tidak masuk dalam 10 Bali Baru maka kami mendorong perwujudan KEK untuk menjadi penggerak ekonomi pariwisata Jabar,” jelasnya.
Dedi memastikan dukungan yang dibutuhkan pariwisata Jabar sesuai dengan perintah Presiden Jokowi agar infrastruktur dan akses yang mendukung pariwisata dibenahi baik oleh Kemenparkeraf, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat hingga Kementerian Perhubungan.