Inilah 7 Stasiun Kereta di Dunia Paling Menakjubkan
Kliknusae.com – Melakukan perjalanan menggunakan moda kereta api memang terasa begitu menyenangkan. Perjalanan terasa cepat tanpa hambatan kemacetan. Berbicara kereta api tentu berkaitan dengan stasiun keretanya.
Banyak bangunan stasiun dibuat megah dan modern demi kenyamanan para pengguna. Bahkan beberapa stasiun sudah berusia ratusan tahun hingga jauh lebih menakjubkan dari yang lain. Berikut ini ada 7 stasiun kereta api yang paling menakjubkan di dunia.
Gare du Nord, Paris, Perancis
Ada pepatah umum yang menyebutkan semakin indah kota, semakin mengagumkan stasiun keretanya. Dan terbukti dengan Kota Paris yang merupakan salah satu kota paling menakjubkan di dunia, mempunyai stasiun kereta yang sangat menakjubkan. Bangunannya megah, klasik, dan sudah berusia ratusan tahun. Namanya stasiun kereta Gare du Nord yang dibuka pada tahun 1864.
Stasiun Kanazawa, Jepang
Stasiun Kanazawa sudah berusia ratusan tahun. Sebelum direnovasi tahun 1898, stasiun Kanazawa tampak biasa saja. Namun kini menjadi salah satu stasiun yang paling indah dan berbeda di Jepang. Stasiun ini merupakan pintu gerbang ke Kanazawa. Hal yang menarik yakni terdapat kubah kaca yeng disebut ‘Motenashi Dome’ dan juga gerbang berbahan kayu yang disebut ‘Tsuzumi-mon’. ‘Motenashi’ itu sendiri memiliki arti yaitu ‘Selamat Datang’. Sedangkan ‘Tsuzumi-mon’ yang selesai dibangun tahun 2005, melambangkan drum tangan tradisional Jepang yang disebut Tsuzumi.