Periode Januari-Juni 2019 Jumlah Wisman Naik 4,01 Persen

Klik nusae –  Badan Pusat Statistik (BPS), Kamis (1/08/2019), meliris jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman ke Indonesia bulan Juni 2019 mengalami kenaikan 9,94 persen dibanding jumlah kunjungan pada Juni 2018.

Periode semester pertama Januari-Juni 2019, jumlah kunjungan wisman mencapai 7,83 juta kunjungan atau naik 4,01 persen dibandingkan dengan jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun 2018 yang berjumlah 7,53 juta kunjungan.

Sementara untuk Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di Indonesia pada Juni 2019 mencapai rata-rata 52,27 persen atau naik 0,23 poin dibandingkan dengan TPK Juni 2018 yang tercatat sebesar 52,04 persen.

Demikian pula, jika dibanding TPK Mei 2019, TPK hotel klasifikasi bintang pada Juni 2019 mengalami kenaikan sebesar 8,74 poin.

Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel klasifikasi bintang selama Juni 2019 tercatat sebesar 1,77 hari, terjadi penurunan sebesar 0,08 poin jika dibandingkan keadaan Juni 2018.

Berikut rilis BPS yang dikeluarkan 1 Agustus 2019,:

foto:dok bps

Beberapa bandara yang dilayani oleh penerbangan langsung luar negeri, yaitu Aceh, Yogya, Surabaya, Lombok mengalami penurunan jumlah kunjungan wisman, terlihat dari tabel BPS ini:

(adh/rls)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya