Kereta Api Wisata Siap Antar Pemudik dengan Fasilitas Mewah

Klik nusae – Menjelang libur Hari Raya Idul Fitri, seluruh moda transportasi di Indonesia bersiap diri mengoptimalkan pelayanan untuk penumpang. Seperti yang dilakukan PT Kereta Api Wisata dalam menghadapi momen libur Lebaran 2019, menyediakan moda Kereta Api Wisata dengan fasilitas yang mewah dan berbeda dengan moda lainnya.

Menurut Direktur PT Kereta Wisata Totok Suryono saat konferensi pers di Stasiun Gambir, Senin (27/5/2019), “Kereta prioritas ini ada fasilitas mini bar di mana penumpang bisa menikmati minuman dan makanan ringan yang kami sediakan dan juga bisa berinteraksi dengan penumpang lain sambil minum kopi sambil bertukar makanan ringan di mini bar itu”.

Totok Suryono menyebutkan, pihaknya saat ini menargetkan lebih dari tujuh ribu penumpang akan menggunakan layanan kereta api pariwisata prioritas. Jumlah tersebut disesuaikan dengan armada kereta wisata yang cukup terbatas.

“Tahun 2019 ini, 7852 penumpang karena armada kami terbatas, hanya tujuh armada. Jadi tujuh gerbong saja,” jelas Totok.

Satu gerbong kereta wisata prioritas dapat menampung lebih banyak 30 penumpang dibandingkan kereta wisata biasa. Untuk kereta wisata berkapasitas kurang lebih 20-22 orang dengan tempat duduk seperti sofa.

Untuk pemesanan kereta ini, dapat dipesan melalui e-commerce rekanan kereta wisata atau melalui call center dan situs resmi kawisata.co.id mulai 26 Mei-16 Juni 2019. Rute yang dilayani kereta wisata prioritas adalah Jakarta-Surabaya dan Surabaya-Jakarta.

Rute yang tersedia untuk moda Kereta Api Wisata, antara lain Jakarta ke Surabaya (Pasar Turi) dan sebaliknya dengan kereta Sembrani: Jakarta-Cirebon-Tegal-Pekalongan-Semarang-Cepu-Bojonegoro-Surabaya Pasar Turi. Jakarta ke Surabaya (Gubeng) dan sebaliknya dengan kereta Bangun Karta: Gambir-Cirebon-Tegal-Pekalongan-Semarang-Madiun-Jombang-Surabaya (Gubeng). Bandung ke Surabaya (Gubeng) dan sebaliknya: Bandung-Tasikmalaya-Mitoharjo-Jogja-Solo-Madiun-Jombang-Mojokerto-Surabaya (Gubeng).*** (IG)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya