JNE Maksimalkan Sinergi Dan Berbagi Kebahagiaan Bersama Karyawan
JELAJAH NUSA – Bagi JNE yang memiliki puluhan ribu karyawan dan jaringan yang tersebar di seluruh pelosok nusantara, bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa.
Momen high season juga menjadi tantangan tersendiri bagi JNE untuk terus memberikan kualitas pelayanan prima ketika jumlah pengiriman meningkat dalam jangka waktu yang singkat atau lebih banyak sekitar 20% – 30% dibanding hari – hari biasanya.
Feriadi selaku Presiden Direktur mengatakan tiap tahun, momen Ramadhan dan Idul Fitri menjadi berkah bagi banyak orang. Bagi JNE, ini adalah momen untuk berbagi kebahagiaan dengan semangat Connecting Happiness, khususnya dengan puluhan ribu karyawan di nusantara.
“Dengan kebersamaan yang solid melalui sinergi antar seluruh lini perusahaan, bukan hanya performa kerja meningkat di saat jumlah kiriman bertambah signifikan dalam jangka waktu yang singkat, tapi juga kebahagiaan dapat dirasakan selama beribadah puasa dan di hari raya,” katanya, belum lama ini.
Sinergi di internal perusahaan diwujudkan dalam suasana kebersamaan yang kental dengan rasa kekeluargaan antar karyawan pada program acara khusus di bulan suci.
Program tersebut, yaitu Safari Ramadhan oleh top management ke cabang – cabang di tanah air, dan Bukber (Buka Puasa Bersama) Akbar untuk karyawan dimana berbagai limpahan hadiah di bulan penuh berkah diberikan kepada para karyawan yang beruntung.
Tahun ini, Safari Ramadhan diselenggarakan pada 18 – 31 Mei di 38 kota, yaitu Solo, Kendari, Yogyakarta, Balikpapan, Surabaya, Bandar Lampung, Pekanbaru, Bogor, Denpasar, Bekasi, Palembang, Padang, Mataram, Jayapura, Manado, Cirebon, Depok, Tasikmalaya, Ujung Pandang, Mojokerto, Pandaan, Palu, Ternate, Semarang, Medan, dan Sukabumi.
Kemudian dilanjutkan ke Pangkal Pinang, Tarakan, Batam, Bandung, Tangerang, Pontianak, Cilegon, Karawang, Ambon, Banjarmasin, Sorong, dan Jambi.
Top management JNE akan turun langsung untuk bersilaturahmi dengan karyawan di kantor – kantor cabang dan memastikan seluruh persiapan dalam menghadapi high season terlaksana dengan maksimal agar kualitas pelayanan terhadap pelanggan tetap prima.
Dengan kunjungan secara langsung, maka tindakan cepat bisa dilakukan jika terdapat hal-hal yang memerlukan penanganan segera.
Selain Safari Ramadhan, JNE menggelar acara Bukber (Buka Puasa Bersama) Akbar dengan para karyawan di Mall Kota Kasablanka Lt.3 pada tanggal 2 Juni 2018.
Acara yang tahun ini dibawakan oleh Indra Bhekti dan Andhara Early, menjadi ajang istimewa bagi Direksi dan Top Management JNE untuk bersilaturrahmi secara langsung dengan ribuan karyawan.
Tidak tanggung – tanggung, dalam acara yang dimulai pukul 15.00 WIB ini, doorprize dengan total nilai 150 juta rupiah akan dibagi – bagikan.
Terdapat gift utama yang paling ditunggu – tunggu oleh seluruh karyawan yang beragama Islam, yaitu Grand Prize dari JNE berupa paket umroh untuk empat orang karyawan peserta Bukber Akbar 2018 yang beruntung.
(adv)