Menjelang Laga Klasik Persib Bandung, Wali Kota Farhan Ingatkan Hal Ini

KLIKNUSAE.com – Menjelang laga klasik Persib Bandung kontra Persija Jakarta, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan mengingatkan bobotoh untuk menjaga ketertiban.

Pertandingan yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu, 11 Januari 2026, diprediksi menyedot antusiasme besar suporter.

Apalagi laga kali ini  sarat gengsi di akhir paruh musim kompetisi.

Farhan menilai duel Persib–Persija bukan sekadar pertandingan biasa. Selain menyangkut rivalitas panjang dua klub, laga ini juga krusial.

Hal ini karena kedua tim masih berpeluang menjadi kandidat juara paruh musim.

Antusiasme publik tercermin dari tiket pertandingan yang ludes terjual sejak beberapa pekan lalu.

“Tiket sudah habis sejak beberapa minggu yang lalu. Namun bobotoh tidak perlu khawatir,” kata Farhan.

Sementara itu, untuk mengantisipasi kepadatan dan mencegah penumpukan massa di sekitar stadion, Farhan menginstruksikan seluruh camat di Kota Bandung menggelar kegiatan nonton bareng di wilayah masing-masing.

BACA JUGA: KDM Kibarkan Bendera Sambil Berteriak, Persib Bandung Juara Jawa Barat Istimewa

Larangan Konvoi

Langkah ini diharapkan menjadi alternatif bagi bobotoh yang tidak kebagian tiket agar tetap bisa menikmati pertandingan tanpa harus memaksakan diri datang ke GBLA.

“Wahai camat-camat, pastikan bikin nobar di semua kecamatan. Jadi bobotoh yang tidak kebagian tiket tidak usah maksa datang ke GBLA. Nonton di wilayah kecamatan masing-masing,” ujarnya.

Farhan juga menegaskan larangan konvoi atau pawai di jalanan, baik saat Persib menang maupun kalah.

Ia meminta euforia pertandingan tidak berubah menjadi gangguan ketertiban umum.

“Menang kalah jangan pawai. Kita tunjukkan bahwa bobotoh, baik saat senang maupun sedih. Tetap bisa menjaga ketertiban dan tidak menyusahkan orang lain,” katanya.

Menurut Farhan, kedewasaan suporter tercermin dari cara mereka mendukung tim kesayangan.

Dukungan terbaik, kata dia, bukan semata hadir di stadion, melainkan menjaga keamanan dan kenyamanan bersama.

“Yang paling penting Persib menang dan kita dukung dengan cara yang terbaik,” ucapnya.

Dengan nada optimistis, Farhan pun menyampaikan prediksinya untuk laga klasik tersebut. Ia memperkirakan Persib Bandung akan menundukkan Persija Jakarta dengan skor 2-0. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya