Latar Belakang Istri Wishnu, Widiyanti Putri Wardhana yang Jadi Menteri Pariwisata

KLIKNUSAE.com – Widiyanti Putri Wardhana resmi bergabung dalam Kabinet Merah Putih sebagai Menteri Pariwisata. Namanya, diumumkan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di Istana Negara, Minggu malam, 20 Oktober 2024.

Ia tak sendiri. Jurnalis televisi kenamaan, Ni Luh Puspa, turut didapuk sebagai Wakil Menteri Pariwisata.

Sementara itu, nama Widiyanti tak asing di dunia bisnis dan sosial. Putri dari konglomerat Wiwoho Basuki Tjokronegoro, pendiri Teladan Group, ini telah lama terlibat dalam berbagai sektor. Terutama agribisnis dan pertambangan.

Selain menjadi penggerak utama di PT Teladan Prima Agro (TPA), perusahaan pengelola perkebunan kelapa sawit di Kalimantan Timur, Widiyanti juga dikenal sebagai istri dari Wishnu Wardhana. Mantan Direktur Utama PT Indika Energy Tbk (INDY), salah satu raksasa energi di Indonesia.

BACA JUGA: KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pemilu, Ini Janji Pembangunan Pariwisata

Bukan pemain baru, Widiyanti telah berkarier di TPA sejak 2007. Di bawah kepemimpinannya sebagai komisaris sejak 2021, perusahaan ini berkembang pesat. Dengan operasi yang tersebar di beberapa wilayah di Kalimantan Timur.

Sedangkan, pengalamannya sebagai direktur TPA selama sembilan tahun (2012-2021) turut membuktikan kapabilitasnya. Khususnya,  dalam memimpin perusahaan di sektor strategis ini.

Jejak pendidikannya juga tak kalah mengesankan. Ia meraih gelar Bachelor of Science di bidang Administrasi Bisnis dari Pepperdine University, California, pada 1993.

Pendidikan internasional yang dijalani di Malibu tersebut turut membentuk wawasan bisnis dan manajerialnya yang luas.

BACA JUGA: Kopi Koneng Cafe, Tempat Nongkrong di Dekat Rumah Prabowo Subianto Hambalang Bogor

Memiliki komitmen sosial yang kuat

Tak hanya berbisnis, Widiyanti Putri Wardhana dikenal memiliki komitmen sosial yang kuat. Ia menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Yayasan Jantung Indonesia (YJI) selama periode 2018-2024.

Dimana,  disini ia  fokus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan penyakit jantung.

Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana terlihat anggun dengan mengenakan busana bercorak batik. (Instagram/@widi.wardhana)

Ia juga memimpin Yayasan Teladan Utama dan duduk sebagai Dewan Pengawas Yayasan Kawula Madani. Yayasan ini, bergerak di bidang kesejahteraan masyarakat.

Di lingkaran sosialnya, Widiyanti dikenal memiliki hubungan yang dekat dengan keluarga Prabowo Subianto.

BACA JUGA: Kampanye Prabowo-Gibran di GBLA Bandung Teriakan Satu Putaran

Beberapa kali ia terlihat menghadiri acara-acara bersama Titiek Soeharto dan Didit Hediprasetyo.

Bahkan, kehadirannya di peragaan busana karya putra Prabowo sering mencuri perhatian.

Dalam hal penampilan, Widiyanti adalah sosok yang selalu tampil modis. Gaya busananya kerap mencuri perhatian di berbagai acara. Baik di dalam maupun luar negeri.

BACA JUGA: Prabowo Subianto Sebut Emak-emak Terlalu Semangat, Sampai Tangannya Keras

Sosoknya yang elegan dan fashion-forward pernah membawa dirinya ke ajang internasional. Termasuk bertemu dengan Anna Wintour, Editor in Chief Vogue yang legendaris.

Kini, dengan latar belakang kuat di bidang bisnis dan komitmen sosial, Widiyanti siap mengemban amanah baru. Yakni,  sebagai Menteri Pariwisata.

Sebuah posisi vital di kabinet Merah Putih yang akan  membawa angin segar dalam pengembangan sektor pariwisata Indonesia di tengah tantangan global. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya