Ngabuburit di Alun alun Garut Makin Asyik, Ini Pesan Ridwan Kamil

KLIKNUSAE.com – Ngabuburit di Alun alun Garut, Jawa Barat sekarang lebih mengasyikan. Ini setelah pemerintah daerah membuka ruang publik yang semakin instagramable.

Warga Garut pun bisa menikmati suasana menjelang malam menghabiskan  bersama keluarga.

Wajah baru dari alun-alun Garut ini memiliki 10 fasilitas penunjang. Diantaranya tribun dan selasar, toilet dan perpustakaan, plaza hall alun-alun, gerbang, amphitheater.

Ada juga  tempat bermain anak-anak, tugu di empat sudut, trotoar, area tempat duduk, dan area babancong. Sehingga saat ngabuburit di alin alun Garut lebih menyenangkan.

BACA JUGA: Harga Tiket Kereta Lebaran Terbaru Kereta Garut-Pasar Senin Sudah Bisa Dipesan

“Keberadaan alun-alun ini  mudah-mudahan bisa membuat warga bahagia menerima kasih sayang dari para pemimpinnya Gubernur dan Bupati,” ujar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, belum lama ini.

Gubernur juga memaparkan selain Alun-alun Garut, dalam beberapa bulan mendatang kota yang sering dijuluki Swiss van Java tersebut akan mempunyai tempat wisata kelas dunia yaitu Situ Bagendit.

Selain itu, ada jalur Kereta Api Bandung – Garut yang  bisa dipergunakan untuk menjadi pelengkap infrastruktur dalam memulihkan ekonomi warga Kota Dodol.

Alun-alun Garut Sebagai Penyemangat

Tak hanya itu, ia keberadaan alun-alun ini diharapkan  menjadi penyemangat warga Garut dalam memulihkan ekonomi melalui pariwisata di tahun 2022.

BACA JUGA: Gratis Naik Kereta Garut Cibatu Setiap Selasa dan Kamis

Sambil kita sama-sama memaksimalkan penanganan COVID-19 melalui vaksinasi agar omicron tidak menyasar warga Garut.

“Nah, mudah-mudahan di era 2022 ini kita maksimalkan penanganan COVID-1. Kita harus tetap menjaga prokes. Fokusnya nanti dari Garut kebangkitan ekonomi pariwisata akan tumbuh lebih baik,” jelas Ridwan Kamil.

Pengerjaan Alun-alun Garut sendiri memakan waktu hingga 150 hari. Dikerjakan PT Tridaya Putra Bungsu, salah satu perusahaan penyedia jasa dan konstruksi lokal dari Garut.

Sementara itu Bupati Garut Rudy Gunawan menyebut keberadaan alun-alun ini merupakan peristiwa bersejarah melengkapi bentuk kasih sayang Pemda Provinsi Jabar kepada warga Garut.

BACA JUGA: Disparbud Jabar Ingatkan, Hati-hati Saat Liburan ke Garut

“Ini adalah satu monumen yang akan dikenang dan berhadapan dengan Pendopo juga Masjid Agung. Ini bentuk kanyaah untuk masyarakat Garut,” ucap Rudy.

Rudy mengungkap bahwa tahun 2022 di kabupaten Garut akan banyak hadiah yang bisa dinikmati warganya.

Salah satu dari itu ialah Alun-alun Garut yang dipercantik melalui buah tangan Kang Emil, menyusul terdekat penataan wisata Situ Bagendit.

BACA JUGA: Belum Ada Rekrutmen Pekerja Kereta Api Garut, Awas Penipuan

“Banyak hadiah untuk akses ke Situ Bagendit dan banyak lagi jalan-jalan sekarang alhamdulillah semuanya dalam konteks lebih besar,” ucapnya.

Masih kata Ridwan Kamil, ia meminta keberadaan Alun alun ini bisa dirawat dengan baik untuk kepentingan semua masyarakat. Tidak saja yang di Garut, tetapi dari luar pun bisa ikut merasakan kebagiaan.

“Dari saya pribadi desain dan lain sebagainya, mudah-mudahan ini dimanfaatkan dengan baik. Apalagi lokasinya sangat bersejarah ada Pendopo, Masjid Agung. Sehingga kegiatannya tentu yang kreatif dan maslahat,” ujarnya. ***

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya