Pemerintah Buat Program Work From Bali Untuk Tingkatkan Pemulihan

BALI, Kliknusae.com – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan mencanangkan program kerja dari Bali atau disebut work from Bali.

Ia mengatakan program tersebut digagas guna meningkatkan pemulihan ekonomi pariwisata.

Komitmen program Work From Bali tertsurat dalam nota kesepahaman Dukungan Penyediaan Akomodasi untuk Peningkatan Pariwisata The Nusa Dua Bali pada Selasa lalu.

“Nota kesepahaman ini dibuat sebagai upaya mendukung peningkatan pariwisata The Nusa Dua Bali dengan prinsip-prinsip Good Corporate Governance, dan berlaku untuk tujuh kementerian dan lembaga di bawah koordinasi Kemenko Marves,” kata Luhut, dilansir Kliknusae dari CNN, Rabu 19 Mei 2021.

Program ini dicanangkan hingga ke tatanan kementrian. Ia mengaku hal tersebut dilakukan guna meningkatkan pemulihan pariwisata Bali seiring dengan berjalannya vaksinasi.

Di kesempatan sama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno berharap komitmen tersebut dapat membantu memulihkan pariwisata pulau dewata.

Dirinya melanjutkan bahwa pemerintah tengah menjalankan pengembangan pariwisata Bali yang dikhususkan untuk wisatawan lokal.

Pengembangan yang dilakukan yakni masih seputar Cleanliness, Health, Safety, and Environment Sustainability (CHSE), hingga persiapan tahap lanjutan koridor perjalanan yang akan dicanangkan di pariwisata Bali.

Sandiaga mengatakan mengharapkan program Work From Bali bisa membawa peningkatan kunjungan khususnya okupansi perhotelan.

“Work From Bali mudah-mudahan dapat menarik para profesional di sektor pemerintahan maupun dunia usaha untuk memastikan peningkatan tingkat kunjungan hotel,” pungkasnya. (*/JAV)

 

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya