Pemerintah Garut Gencarkan Desa Wisata

GARUT – Kliknusae.com – Masyarakat desa di Garut mulai sadar akan potensi pariwisata yang ada di lingkungan sekitarnya. Banyak desa-desa yang disulap jadi destinasi pariwisata.

“Banyak sekali masyarakat di desa yang membuat tempat wisata. Masyarakat sudah sadar bahwa keindahan Garut itu bisa mendatangkan keuntungan bagi mereka,” kata Kepala Bidang Pariwisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Garut Bambang Heri Susanto, Rabu (24/2) dilansir dari kompas.com.

Hingga saat ini, Kabupaten Garut ada sekitar 47 desa wisata. Berdasarkan data dari Bambang, Desa Sukalaksana di Kecamatan Samarang dinilai menjadi yang paling maju.

Desa yang memiliki nama lain Desa Saung Ciburial iru memiliki potensi alam, budaya, dan wisata buatan. Lalu ada Desa Sukaratu di Kecamatan Banyuresmi yang memiliki wisata Situ Bagendit II, dinyatakan sebagai desa wisata berkembang.

Sementara 45 desa lainnya masih dalam tahap perintisan, meski begitu beberapa desa merintis memiliki spot wisata arum jeram dan wisata minat khusus.

Bambang memaparkan, wisata Garut mengandalkan keindahan alam. Beberapa spotnya berada dalam kawasan Perhutani Garut.

Bambang melanjutkan, “Itu salah satu kendala. Garut hampir 80 persen kawasan konservasi. Tapi nanti masyarakat bisa kerja sama dengan pemerintah desa, pemerintah kabupaten, dan Perhutani.”

Beberapa desa sudah mulai menjalin kerjasama tersebut. Sementara itu, Bambang menambahkan bahwa pihak pemerintah akan mengadakan program peningkatan kualitas SDM dengan memberikan pelatihan bagi masyarakat sekitar guna meningkatkan potensi desa wisata. (JV/TSS)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya