Laporan Pilot Kapten Ruud Dijalur Jatuhnya Sriwijaya Air SJ 182, Tak Percaya “Forecast”
- Kamis, 14 Januari 2021 06:28 WIB
- Adhi JN
“Pagi ini kita akan terbang ke Pontianak dengan jalur yang sama dengan J 182 kemarin. Jadi kita akan lihat, kejadiannya sore kemarin,” kata pria yang taat beribadah ini.
“Pesawatnya hilang kontak dan sekarang ditemukan debris-debris berarti udah dipastikan jatuh,” ujar Kapten Ruud samba terus memantau channel-channel di awak kabin.
Meski harus melewati jalur yang sama dengan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Kapten Ruud Van Pangemanan tak menunjukan rasa khawatir.
Ia bahkan masih menyempatkan sholat ketika auto pilot sudah bekerja dengan baik.
“Aku sholat dulu ya,” ujar Ruud kepada co-pilot yang duduk di sebelahnya.