Kemenparekraf Targetkan Ada 244 Desa Wisata Maju Hingga 2024

“Kolaborasi ini adalah bentuk komitmen kami dalam mengembangkan pariwisata berbasis komunitas. Kami berharap acara ini dapat menginspirasi anak-anak muda dari seluruh daerah lain,” ujar Julius

Selain itu, Founder Caventer Fitri Ningrum, berharap ajang tersebut dapat mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia ke seluruh dunia.

“Harapan kami ini bisa menjadi motivasi untuk semuanya, seluruh desa, seluruh komunitas di berbagai daerah agar tetap semangat berinovasi mempelajari hal baru termasuk mempromosikan daerahnya dan terhubung ke seluruh Indonesia. Dan semoga bisa terhubung ke seluruh dunia untuk mendukung Indonesia,” ujar Fitri.

Dibagian lain, Ketua Badan Usaha Milik Desa Karya Mandiri dari Desa Kepulauan Banyak, Aceh Singkil, Asril, berterima kasih kepada Kemenparekraf, Traval.co, dan Caventer yang telah membuat program wisata virtual. Ia berharap desa wisata yang berada di Pulau Banyak, Aceh Singkil, dapat menjadi daya tarik wisatawan domestik maupun mancanegara.

“Kami berterima kasih juga kepada Kemenparekraf telah memfasilitasi kami, didukung oleh Carveter dan Traval.co. Dengan adanya program ini desa kami bisa diperkenalkan ke seluruh Indonesia. Di sini ada berbagai hal yang bisa diangkat, mulai dari kearifan lokal, kuliner, suvenir, hingga wisatanya,” ujarnya. (*/adh)

Sumber: Antaranews

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya