Dr.Herlina Burhan: Staycation di Hotel Saat Liburan Lebih Aman

Kliknusae.com – Dokter sepsialis paru, dr. Erlina Burhan mengemukakan mengisi libur panjang dengan staycation (liburan di sekitar area tempat tinggal) di hotel lebih aman. Sebab, kontrol terhadap kesehatan akan lebih mudah.

“Menurut saya, berlibur itu boleh saja. Tetapi harus tetap menjaga protokol kesehatan. Misalnya, jangan berlibur lalu terjebak dalam keramaian. Bisa staycation di hotel, selama hotel itu tidak menyelenggarakan hiburan yang mengumpulkan orang banyak,” kata Herlina dalam talk show di salah satu tv swasta, kamis (29/10/2020) petang.

Menurut Herlina, pilihan hotel sangat tepat jika merasa bosan liburan di rumah. Apalagi jika dilakukan bersama keluarga sendiri.

“Kalau di hotel, asalkan  tidak ikut bersama-sama di acara hiburan akan lebih baik. Kemudian, saat makan coba pilih yang tidak prasmanan, antre. Duduk di meja yang berjauhan dan makanannya diantarkan,” lanjut Herlina.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya