Industri Hotel di Bogor Terancam Kolaps Lagi, Imbas PSBB DKI Jakarta
Lebih galau lagi adalah apa yang dirasakan oleh pengusaha hotel di DKI Jakarta, dimana keputusan PSBB tersebut menghadirkan hari-hari suram ke depan.
Bagaimana tidak, disaat tingkat okupansi mulai membaik hingga menembus double digit, tiba-tiba kabar pemberlakukan PSBB datang lagi.
Rencana ini tentu membuat kekhawatiran pengusaha hotel di Jakarta kembali karena okupansi hotel bakal tertekan lagi. Dampaknya, para pekerja bisa dirumahkan kembali karena jatuhnya permintaan.
“Galau. Dalam arti yang tadinya sudah mulai menanjak, sudah mulai ada pertemuan dan resto sudah mulai makan di tempat sejak 2 bulanan, dengan kejadian ini akan menjadi tanda tanya,” kata Ketua PHRI DKI Jakarta Krishandi.
Meski masih diperbolehkan melayani pesanan take away, namun Kris-demikian akrab disapa menyebut kontribusinya ke penjualan tak lebih dari 10 persen.
Terlepas soal terdegradasinya revenue hotel, Kris menilai secara umum kebijakan PSBB total sudah tepat. Karena, angka penyebaran di ibu kota belakangan ini memang mengerikan.
Ia memperkirakan jika pemda tak mengambil langkah cepat, Jakarta bisa menjadi zona hitam.