Hade Euy, Bank bjb Borong 4 Penghargaan Top BUMD Awards 2020
Sebagai gambaran, bank bjb memang sanggup memperlihatkan performa positif sejak awal tahun 2020. Performa positif ini salah satunya tercermin dari total perolehan laba perusahaan yang mencapai Rp808 miliar pada Semester I 2020.
Sedangkan jumlah total aset bank bjb mencapai Rp125,3 triliun. Angka itu menunjukkan peningkatan sebesar 3,8% year-on-year (y-o-y).
Di sektor kredit, penyaluran pembiayaan bank bjb tumbuh 9,8% y-o-y dengan nilai total Rp85,8 triliun.
Keberhasilan bank bjb dalam menyabet empat kategori penghargaan ini layak disyukuri dan dibanggakan, karena manajemen dan perusahaan berhasil menjadi Pemenang dari lebih 1.149 BUMD dari seluruh Indonesia.
TOP BUMD Awards sendiri merupakan penghargaan BUMD yang terbesar, serta paling bergengsi dan membanggakan di Indonesia.
TOP BUMD Awards adalah satu-satunya kegiatan penilaian kinerja BUMD, yang terbesar paling kredibel, dan komprehensif di Indonesia. (adh/*)