Menparekraf Ajak Milenial-Generasi Z Bersiap Sambut “New Normal” Pasca Covid-19
“Langkah yang diambil pemerintah harus diapresiasi. Banyak sektor yang terdampak. Tapi memang sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang sangat terdampak. Kita semua harus memikirkannya. Semua harus bisa mendukung Kemenparekraf, minimal dengan menyampaikan hal-hal positif,” ajak Maman.
Menurutnya, masa pandemi COVID-19 bisa membawa perubahan ke hal baik selama semua pihak melihatnya dari sisi positif.
“Dalam setiap perubahan analoginya seperti membangun rumah, harus mengalami kondisi kotor terlebih dahulu. Saat ini kondisi itu sedang terjadi, kelak kita akan lihat bangunan yang megah, seperti halnya Indonesia pascapandemi berlalu. Sebuah situasi yang biasa saja dan akan kembali baik seperti semula. Saya meyakini setelah pandemi ini Indonesia akan lebih maju di segala sektor,” katanya.
Dijelaskannya, hadirnya wabah corona harus dimaknai sebagai peringatan dari Tuhan untuk mendorong Indonesia masuk ke dalam situasi atau ke dalam era yang lebih baik ke depan.