Kemenparekraf Mulai Bekali Pelaku MICE Kursus Kompetensi Melalui Pelatihan Daring
Untuk periode pertama, pelatihan diberikan bagi klaster Event Venue Management yang akan berlangsung mulai 13-15 Mei 2020.
Ia mengatakan, dalam kegiatan yang turut didukung Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) MICE Indonesia ini diikuti sebanyak 76 peserta yang dinyatakan lolos seleksi dari 663 pendaftar. Hal ini menunjukkan antusiasme yang tinggi dari para pelaku MICE untuk meningkatkan kapasitas diri.
Nantinya para peserta akan mendapat materi dari narasumber yang berkompeten di bidangnya. Di antaranya Lektor Kepala, Dosen dan Peneliti Senior Bidang MICE-Politeknik Negeri Jakarta Christina L Rudatin, Senior Praktisi Industri MICE Wisnu Budi Sulaeman, CEO-PT. Laksmindo Bahtera Convex yang juga seorang Asesor MICE Adjat Sudrajat, dan lainnya.