Wishnutama: Tenang, Realokasi Anggaran Pariwisata Pasti Tepat Sasaran
JALAHNUSAE.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio memastikan realokasi anggaran di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif tepat sasaran dalam upaya memitigasi dampak COVID-19 terhadap pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif.
Wishnutama Kusubandio dalam pernyataannya di Jakarta, Selasa (28/4/2020), mengatakan program yang dijalankan Kemenparekraf/Baparekraf dalam situasi tanggap darurat COVID-19 didasarkan pada kebutuhan pekerja dan pengusaha sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
“Kemenparekraf memetakan kendala yang dihadapi para pelaku parekraf di lapangan kemudian diterapkan program-program yang sifatnya jaring pengaman (safety net) untuk sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” kata Wishnutama.
Pihaknya telah melakukan pemetaan permasalahan sebelum kemudian merealokasi anggaran dan menggulirkan program.
Hal ini dilakukan guna menekan dampak COVID-19 terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif sesuai dengan kewenangan yang ada di Kemenparekraf/Baparekraf.