Masih Ada Yang Plesiran Di Puncak,Pemda Cianjur Segera Perketat Pemeriksaan

Namun hari pertama diberlakukanya PSBB di Jakarta, arus kendaraan yang keluar masuk dari arah Bogor menuju Puncak atau sebaliknya masih lancar, bahkan ada warga yang melapor tidak ada pemeriksaan yang dilakukan petugas.

“Mulai besok perbatasan akan dijaga 24 jam. Tidak ada lagi warga luar yang bisa masuk Cianjur dengan bebas demi kepentingan semua,” katanya.

Aparat gabungan memeriksa bus di posko penjagaan Segar Alam-Puncak Pass,Ciloto,Cipanas,Cianjur. Foto: adhi

Sebetulnya, pada Rabu (8/4/2020) lalu aparat gabungan sudah melakukan pemeriksaan ketat terhadap kendaraan yang masuk dari Bogor.

tidak terlalu ketat bahkan terkesan sangat longgar meskipun sebagian besar bernopol Jakarta, dapat melintas dengan tenang masuk ke wilayah Cipanas.

Bahkan ketika diketahui ada penumpang kendaraan roda empat tidak mengenakan masker diminta untuk berputar balik.

Petugas terus melakukan pengawasan ketat terhadap arus kendaraan yang datang dari Jakarta  di posko penjagaan Segar Alam-Puncak Pass.

Namun, entah mengapa masih ada yang lolos. Termasuk mereka yang kemudian dengan mudah masuk ke sejumlah vila yang banyak terdapat di Kecamatan Cipanas dan Sukaresmi.

(adh/ant)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya