Kenapa Pesawat Lebih Aman Corona Dibanding Kapal Pesiar,Ini Penyebabnya
Sistem udara di kapal pesiar
Sementara itu, kapal pesiar terlihat seperti bangunan, sehingga sistem pendingin ruangan mereka mirip dengan di gedung, lanjut Chen.
Menurutnya, hal itu tidak bermasalah, namun filter di kapal pesiar ternyata tidak menghalangi virus.
Chen mengatakan, sistem ventilasi mungkin telah menyebarkan virus dari satu kabin ke kabin lainnya.
Prosesnya dengan sirkulasi ulang udara yang terkontaminasi dan mengandung butiran-butiran kecil dari bersin atau batuk penumpang.
Dek atas dari kapal pesiar Diamond Princess dengan kapasitas lebih dari 3.000 orang terlihat kosong ketika bersandar untuk menjalani karantina di Pelabuhan Yokohama pada 4 Februari 2020.
Sebanyak 10 orang dalam kapal itu dilaporkan resmi terinfeksi virus corona.
Menurut penelitian Institut Kesehatan Nasional Amerika Serikat, virus corona dapat bertahan hingga tiga jam pada tetesan yang disebut aerosol bahkan tiga hari pada permukaan seperti plastik atau logam.
Chen berpendapat beberapa infeksi seperti yang terjadi di Kapal Pesiar Diamond Princess disebabkan hal tersebut.
“Solusi tercepat adalah mengubah semua filter menjadi HEPA, dan saya percaya itu bisa dilakukan dengan mudah,” jelasnya.