Kasus COVID-19 di Bodebek Menurun Pasca PSBB

Kliknusae.com – Kasus Covid-19 di di wilayah Bogor, Depok dan Bekasi mengalami penurunan pasca diberlakukannya kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Saya sampaikan, kalau kemarin sudah disampaikan ada penurunan kasus terutama di Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi dan Kota Bogor (Kabupaten Bogor dan Kota Depok). Bahkan angkanya 38,5 persen,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Jawa Barat Berli Hamdani Gelung Sakti, Selasa (28/4/2020).

Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat itu menuturkan meski kasus COVID-19 mengalami penurunan di wilayah Bodebek, ada persoalan baru yakni, daerah yang terpapar virus corona justru semakin meluas.

“Kalau dilihat dari sebaran kasus, untuk Bodebek selama sembilan hari melakukan PSBB menunjukkan penurunan. Tapi secara wilayah ada perluasan. Jadi sebarannya melebar,” ujar Berli.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya